Cara Praktis Mendapatkan Promo Tiket Kereta Api dengan Harga Miring

Hoopiz.com – Pernahkah Anda melakukan liburan dengan alat transportasi umum, seperti kereta api, pesawat atau lainnya? Nah, sebelum pergi liburan seperti biasa Anda harus membeli tiket terlebih dahulu. Kalau untuk tiket pesawat promo mungkin sudah biasa, lain halnya untuk promo tiket kereta api dengan harga murah akan lebih jarang. Banyak faktor yang menyebabkan salah satunya adalah karena memang minat pengguna kereta lebih banyak dan sering habis. Apalagi jika Anda memilih waktu liburan ketika high season seperti liburan tahun baru, lebaran, natal ataupun lainnya pasti akan selalu kehabisan.

Mendapatkan tiket dengan harga yang lebih terjangkau memang salah satu keuntungan sendiri untuk setiap orang. Selain dapat menghemat pengeluaran saat akan liburan juga jarang kesempatan seperti itu bisa didapatkan. Walaupun sepertinya memang sedikit bermimpi mendapatkan tiket kereta api yang terjangkau.

Tetapi masih ada cara yang dapat diusahakan supaya Anda bisa memperoleh harga tiket kereta api yang lebih miring melalui:

 

  1. Pemesanan jauh hari.
    Sama seperti halnya Anda berburu tiket murah pesawat dengan memesan jauh-jauh hari, pada pembelian tiket kereta api juga sama yaitu Anda bisa melakukan pemesanan jauh hari. Cara ini bisa dilakukan 4 bulan sebelum hari keberangkatan, karena pada umumnya PT . KAI akan membuka line pemesanan tiket dalam waktu yang lebih lama.
  2. Berburu di situs KAI resmi.
    Seiring perkembangan jaman PT. KAI juga terus melakukan perubahan pelayanan seperti penyediaan layanan pembelian tiket melalui online. Sistem ini sudah bukan lagi menjadi rahasia karena Anda bisa melihat dan memilih sendiri tempat dan harga tiket yang sesuai dengan budget Anda. Pilih saja yang paling terjangkau dari kelas yang Anda kehendaki dengan keluarga saat liburan mendatang.
  3. Tiket promo minimarket.
    Tiket kereta api juga bisa Anda beli melalui minimarket yang menyediakan pembelian secara online. Pada tempat tersebut kemungkinan mendapatkan promo tiket kereta api harga murah semakin besar, karena seperti yang diketahui bahwa minimarket yang mengadakan kerjasama tersebut sering memberikan diskon atau potongan harga untuk para calon penumpang.
  4. Situs online.
    Dewasa ini tidak sedikit situs booking tiket secara online semakin memudahkan masyarakat yang akan melakukan pemesanan tiket. Sebenarnya bukan hanya kereta api saja tetapi juga keperluan akomodasi liburan lainnya. Nah, tidak jarang pula situs online tersebut menawarkan berbagai jenis promo tiket menarik yang dapat Anda manfaatkan.
  5. Toko online.
    Tidak berbeda jauh dengan situs belanja online karena banyak sekali marketplace atau toko online yang umumnya menawarkan berbagai bahan kebutuhan juga bisa melayani pembelian tiket. Bahkan untuk menarik banyak konsumen mereka tidak enggan memberikan promo besar-besaran setiap pembelian tiket, bahkan keuntungan bukan hanya karena harga lebih terjangkau saja tetapi juga berkesempatan memperoleh undian yang sering diadakan oleh toko tersebut.
    promo tiket kereta api
  6. Loket resmi.
    Dan cara terakhir yang dapat Anda lakukan adalah langsung menanyakan pada loket pembelian tiket secara resmi mengenai promo apa yang sedang berlangsung.

Nah, itulah cara-cara yang dapat Anda usahakan untuk mendapatkan dengan mudah tiket kereta yang lebih terjangkau. Bukan karena hanya fokus mendapatkan harga murah, tetapi jika memang harga miring bisa didapatkan kenapa tidak. Beragam promo tiket kereta api sendiri bisa dilakukan kapan saja sesuai dengan layanan yang menyediakan. Jika memang Anda ingin mendapatkan lebih baik rajin-rajin untuk mencari informasi mengenai promo yang sedang berlangsung.

Seorang apoteker dan ibu yang hobi memasak, menulis serta berbagi informasi di media online. Saat ini ikut menjadi kontributor di Hoopiz.com
Lihat semua tulisan 📑.