Mau Liburan Hemat dan Seru di Semarang? Simak Cara-Caranya di Sini

Siapa yang tahu kota mana yang memiliki semboyan Kota ATLAS? Apa lagi kalau bukan Semarang, ibu kota Jawa Tengah. ATLAS sendiri merupakan akronim dari Aman, Tertib, Lancar, Asri, dan Sehat. Semarang memiliki lokasi-lokasi wisata dan bersejarah yang tidak kalah dengan kota-kota lain di Indonesia. Sebut saja Kelenteng Sam Poo Kong dan Pagoda Avalokitesvara yang menunjukkan kerukunan antaretnis di kota ini.

Liburan Hemat Semarang
(sumber : blog.airyrooms.com)

Sudah tidak sabar untuk segera mengunjungi Semarang? Tunggu dulu, jangan lewatkan cara-cara liburan murah dan seru di Kota Lumpia berikut ini. Jangan lupa booking hotel di semarang biar liburan Anda lebih seru lagi.

1. Buat rincian perjalanan Anda

Pergi ke mana pun pasti membutuhkan perencanaan agar perjalanan tetap lancar. Rincian perjalanan bisa berupa tujuan wisata yang akan dikunjungi, persiapan bujet, barang-barang yang dibawa, transportasi, atau durasi liburan. 

Siapkan bujet untuk tempat menginap, biaya makan, tiket masuk ke tempat-tempat wisata, kendaraan untuk berangkat maupun selama di Semarang. Tentukan juga seberapa lama Anda akan berlibur agar bujet bisa terkalkulasi dan lebih hemat.

2. Cari hotel di Semarang yang murah dan memadai

Tentunya berlibur tidak cukup hanya sehari saja. Butuh akomodasi untuk menginap dan mengistirahatkan badan setelah lelah berkeliling kota. Anda tidak perlu khawatir lagi mencari akomodasi karena bisa booking hotel murah terdekat melalui Airy. Penggunaannya pun sangat mudah karena sudah tersedia aplikasi di ponsel pintar berbasis Android dan iOS. Nikmati standar kenyamanan yang sama di seluruh kamar yang telah diakuisisi oleh Airy Rooms.

3. Keliling Semarang dengan kendaraan sewaan atau angkutan umum

Tentunya Anda tidak hanya berkunjung ke satu tempat wisata, bukan? Maka dari itu, ada baiknya untuk menentukan moda transportasi yang akan digunakan untuk berkeliling Semarang. 

Jika berencana berlibur selama seminggu atau lebih, sewalah kendaraan untuk meminimalkan pengeluaran. Naik angkutan umum juga bisa menjadi pilihan yang tepat, misalnya menggunakan Trans Semarang. Hindari memesan taksi atau ojek karena cukup menghabiskan bujet jika Anda menjelajah tempat wisata dalam jumlah banyak.

4. Cari tempat makan yang terjangkau dan menyajikan menu khas lokal

Liburan hemat artinya juga mengurangi pengeluaran untuk makan. Jangan membeli makanan-makanan yang mahal dan belilah yang porsinya sesuai. Penting untuk menyesuaikan kebutuhan asupan harian, bahkan saat liburan sekalipun. 

Untungnya, harga kuliner khas Semarang rata-rata pas di kantong. Ada lumpia, soto bangkong, mi kopyok, dan tahu gimbal yang harganya terjangkau. Jadi, Anda dapat menikmati lezatnya makanan lokal tanpa perlu mengeluarkan bujet besar. Kunjungi kedai-kedai sederhana dan hindari memesan makanan di restoran-restoran mahal.

5. Kunjungi tempat-tempat wisata yang ramah di kantong

Kota Semarang memiliki banyak tempat wisata yang mengagumkan dan sayang untuk dilewatkan. Namun, Anda harus cermat memilih tempat-tempat wisata yang akan dikunjungi. Hal ini dikarenakan kegiatan yang akan dilakukan perlu disesuaikan dengan durasi liburan. Jika memilih terlalu banyak tempat, Anda akan kesulitan untuk menikmati destinasi wisata yang dikunjungi. Pilihlah lokasi wisata yang paling menarik dan tampak berkesan di mata Anda.

6. Jangan beli hal-hal yang kurang penting

Apakah teman Anda meminta untuk dibawakan oleh-oleh sepulang dari Semarang? Ini adalah hal yang cukup rumit untuk dihadapi. Bersikap baik kepada orang-orang terdekat sebenarnya boleh-boleh saja. Namun, apa jadinya jika oleh-oleh malah membahayakan bujet Anda? Padahal liburan seharusnya membuat diri sendiri terhibur. Oleh-oleh sebenarnya bukan kewajiban yang harus dipenuhi. Lebih baik Anda menyisihkan uang untuk kebutuhan darurat daripada membeli hal-hal yang kurang diperlukan.

Setelah membaca tips-tips di atas, berlibur ke Semarang dengan bujet minimal sudah bukan halangan lagi. Anda tinggal menyusun perencanaan yang tepat dan melakukan persiapan yang matang sebelum berangkat. Dengan begitu, liburan akan terasa nyaman dan berkesan. Yuk, kemasi barang-barang dan segera meluncur ke Semarang!

Seorang apoteker dan ibu yang hobi memasak, menulis serta berbagi informasi di media online. Saat ini ikut menjadi kontributor di Hoopiz.com
Lihat semua tulisan 📑.