Saat ini banyak alat bantu dalam kehidupan sehari-hari di masyarakat yang membutuhkan tenaga listrik. Sehingga saat terjadi pemadaman listrik kegiatan akan sangat terganggu. Selalu antisipasi pemadaman listrik dengan beberapa hal dibawah ini:
1. Persiapkan lampu cadangan
Saat daya listrik padam, cahaya merupakan hal yang paling dibutuhkan terutama di malam hari. Selalu persiapkan lampu cadangan di rumah dalam keadaan siap dinyalakan. Lampu yang dioperasikan dengan baterai lebih direkomendasikan daripada lampu yang perlu di-charge dengan listrik. Persiapkan pula senter dengan baterai. Senter dapat dengan mudah dibawa dan membantu menunjukkan jalan atau mencari barang dalam kegelapan. Lilin juga harus tersedia di rumah agar dapat dinyalakan saat mati lampu. Namun, perlu diingat untuk tetap berhati-hati dalam menggunakan lilin ketika mati lampu. Letakkan lilin di wadah yang tak mudah terbakar.
2. Dana darurat
Pastikan Anda selalu menyimpan sejumlah uang tunai di era cashless society ini. Uang cash tetap mesti tersedia untuk menghadapi berbagai keadaan darurat seperti mati lampu. Pasalnya, saat mati lampu jaringan ATM yang beroperasi dengan listrik tak dapat digunakan. Pembayaran online juga tidak bisa dilakukan karena membutuhkan daya listrik. Dalam beberapa kasus, seperti mati lampu di Jakarta, internet dan operator komunikasi juga tidak dapat berfungsi dengan baik. Oleh karena itu, uang tunai harus tersedia di rumah atau di dalam kantong Anda.
3. Makanan siap saji
Makanan merupakan kebutuhan pokok yang harus selalu tersedia. Untuk menghadapi mati lampu, Anda perlu menyiapkan stok makanan yang siap saji atau cepat saji di rumah. Isi dapur dengan makanan yang tidak mudah busuk atau yang tidak memerlukan pendingin jika listrik mati. Siapkan pula makanan yang mudah disajikan atau dipanaskan dengan kompor gas.
4. Isi daya power bank
Selalu isi daya power bank dalam keadaan penuh setiap harinya, begitu pula dengan handphone dan laptop. Handphone dan laptop dapat membuat Anda terhubung dengan informasi terkini terutama perihal mati lampu. Handphone dan laptop juga dapat menjadi sumber hiburan kala mati lampu.
5. Isi air sampai penuh
Air juga merupakan kebutuhan pokok yang wajib tersedia saat mati lampu. Air diperlukan untuk minum, mandi, toilet, dan membersihkan keperluan makan. Sumber air di rumah akan terpengaruh jika suplai listrik mati. Oleh karena itu, selalu pastikan air di rumah memenuhi bak dan juga bak cadangan.
Penting memiliki sumber listrik cadangan agar aktifitas bisa tetap berjalan dengan baik bila terjadi pemadaman listrik. Salah satu sumber cadangan listrik adalah genset. Bila anda tidak memiliki genset tidak perlu khawatir karena saat ini banyak yang telah menyediakan sewa genset. Jangan sembarangan memilih tempat penyewaan genset, sebaiknya cari penyewaan genset yang berpengalaman dan terpercaya di https://sewatama.com/id/.